ANALISIS KINERJA PEGAWAI PUSBINDIKLAT PENELITI LIPI BERDASARKAN POLA PEMANFAATAN INTERNET MELALUI PENDEKATAN WEB USAGE MINING
Pengukuran kinerja pegawai dalam penggunaan layanan internet dapat dilakukan sebagai bagian dari penilaian kinerja. Pendekatan web usage mining melalui pengamatan rekam jejak akses internet yang tersimpan pada proxy server merupakan salah satu cara yang dapat diterapkan untuk memahami perilaku pengg...
Main Authors: | , , |
---|---|
Format: | Article |
Language: | Indonesian |
Published: |
R&D Center for Post and Informatics
2018-12-01
|
Series: | Jurnal Penelitian Pos dan Informatika |
Subjects: | |
Online Access: | https://jurnal-ppi.kominfo.go.id/index.php/jppi/article/view/212 |
Summary: | Pengukuran kinerja pegawai dalam penggunaan layanan internet dapat dilakukan sebagai bagian dari penilaian kinerja. Pendekatan web usage mining melalui pengamatan rekam jejak akses internet yang tersimpan pada proxy server merupakan salah satu cara yang dapat diterapkan untuk memahami perilaku pengguna. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran perilaku pegawai Pusbindiklat Peneliti LIPI dalam memanfaatkan layanan internet, mengukur level produktivitas pegawai berdasarkan lama waktu akses terhadap situs yang tidak mendukung pekerjaan dan memetakan kategori situs yang diakses apakah medukung tugas fungsi jabatannya. Penerapan algoritme clustering K-Means digunakan untuk memudahkan memahami pola akses pengguna. Data yang digunakan adalah log proxy server dan nilai prilaku pegawai Pusbindiklat Peneliti LIPI periode Agustus-Desember 2016. Hasil penelitian menunjukkan pola pemanfaatan internet oleh pegawai Pusbindiklat Peneliti LIPI belum sepenuhnya mendukung tugas fungsi jabatannya. Sekitar 83% pegawai menggunakan internet untuk mengakses situs yang tidak mendukung pekerjaan berada pada level rendah (0-4 jam per minggu). Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa prilaku penggunaan internet yang dilakukan pegawai Pusbindiklat Peneliti LIPI tidak mempengaruhi produktivitas secara signifikan.
Abstract
Measurement of employee performance in the use of internet services can be conducted as part of employee’s performance target. Web usage mining approach through observation of internet access records stored in the proxy server can be applied in understanding user behavior. This study aims to obtain an overview of employee behavior in utilizing internet services in Pusbindiklat Peneliti LIPI, measure the level of employee productivity based on the length of time access to sites that do not support the work and map the category of sites accessed to the task dutyof employee. K-Means clustering algorithm is used to group user access patterns. The data used are proxy server logs and employee’s performance target in Pusbindiklat Peneliti LIPI in period of August-December 2016. The results shows that the pattern of Internet use by employees Pusbindiklat Peneliti LIPI do not fully support the job function. About 83% of employees use the internet to access sites do not support jobs at low level access (ranging from 0-4 hours per week). Based on these results, it can be concluded that the behavior of internet use by employees of Pusbindiklat Peneliti LIPI does not affect their productivity significantly.
Keywords: clustering, K-Means, log proxy server, performance of employees, web usage mining |
---|---|
ISSN: | 2088-9402 2476-9266 |