Massa Protein dan Kalsium Daging Ayam Broiler Akibat Penambahan Sinbiotik dalam Ransum
Penelitian ini bertujuan mengkaji sinbiotik kombinasi inulin ekstrak umbi gembili (IEUG) dengan Lactobacillus plantarum dalam pakan ayam broiler terhadap massa kalsium dan protein daging. Materi yang digunakan adalah DOC ayam broiler sejumlah 144 ekor unsexed, dengan bobot badan awal 45,68 ±1,52 gra...
Main Authors: | , , , |
---|---|
Format: | Article |
Language: | Indonesian |
Published: |
Universitas Andalas
2019-10-01
|
Series: | Jurnal Peternakan Indonesia |
Subjects: | |
Online Access: | http://jpi.faterna.unand.ac.id/index.php/jpi/article/view/446 |
Summary: | Penelitian ini bertujuan mengkaji sinbiotik kombinasi inulin ekstrak umbi gembili (IEUG) dengan Lactobacillus plantarum dalam pakan ayam broiler terhadap massa kalsium dan protein daging. Materi yang digunakan adalah DOC ayam broiler sejumlah 144 ekor unsexed, dengan bobot badan awal 45,68 ±1,52 gram. Ransum yang digunakan selama pemeliharaan mengandung PK 22% dan energi metabolis (EM) 3000 kkal/kg. Pemberian perlakuan dilakukan umur 0 – 42 hari. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap 4 perlakuan dengan 6 ulangan, dan setiap unit percobaan terdapat 6 ekor ayam. Penambahan sinbiotik yang diterapkan yaitu T0 = 0 ml/100 g ransum, T1 = 1 ml/100 g ransum, T2 = 2 ml/100 g ransum dan T3 = 3 ml/100 g ransum. Parameter yang diambil kadar protein, kadar kalsium, massa protein dan massa kalsium daging. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan analisis ragam uji F, apabila terdapat pengaruh perlakuan yang nyata, dilanjutkan uji Duncan. Hasil penelitian memperlihatkan semakin tinggi dosis penambahan sinbiotik berpengaruh nyata (P<0,05) meningkatkan kadar protein dan kalsium daging, massa protein dan massa kalsium daging. Kesimpulan penelitian ini adalah sinbiotik 2 ml/100 g ransum meningkatkan massa protein dan kalsium daging, sinbiotik 1 ml/100 g ransum meningkatkan kadar kalsium daging sedangkan sinbiotik 2 dan 3 ml/100 g ransum meningkatkan kadar protein. |
---|---|
ISSN: | 1907-1760 2460-6626 |