Gambaran Penyesuaian Perkawinan Pada Suami Pendeta

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penyesuaian perkawinan pada suami pendeta di Gereja Batak Karo Protestan (GBKP). Metode penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan skala The Dyadic Adjustment Scale (DAS) dari Spanier (1976) yang digunakan untuk mengukur penyesuaian perk...

Full description

Bibliographic Details
Main Author: Karina Meriem Beru Brahmana
Format: Article
Language:Indonesian
Published: Universitas Negeri Malang 2021-03-01
Series:Jurnal Sains Psikologi
Online Access:http://journal2.um.ac.id/index.php/JSPsi/article/view/15498
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penyesuaian perkawinan pada suami pendeta di Gereja Batak Karo Protestan (GBKP). Metode penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan skala The Dyadic Adjustment Scale (DAS) dari Spanier (1976) yang digunakan untuk mengukur penyesuaian perkawinan dan dianalisis secara deskriptif dengan menggunakan program SPSS 24. The Dyadic Adjustment Scale (DAS) berisi 32 item dan terdiri atas 4 komponen yakni konsensus, kesatuan, kepuasan dan ekspresi perasaan (affectional expression). Hasil reliabilitas dan validitas DAS diukur dengan analisis confirmatory factor (CFA) menggunakan Lisrel versi 8.50 terhadap 40 orang responden. Berdasarkan hasil uji coba alat ukur penyesuaian perkawinan dengan menggunakan Lisrel 8.50 diketahui sebanyak 21 item dinyatakan sahih dan 11 item dinyatakan gugur / tidak sahih dengan reliabilitas sebesar 0,7425. Hasil uji statistik memperlihatkan bahwa mean dari variabel penyesuaian perkawinan adalah sebesar 88.30. Hal ini memberikan gambaran bahwa penyesuaian perkawinan yang dimiliki oleh suami pendeta GBKP berada pada kategori tinggi. Hasil uji statistik juga memperlihatkan bahwa indikator yang memiliki mean tertinggi dari alat ukur The Dyadic Adjustment Scale adalah dyadic consensus sebesar 46,6582 diikuti dengan dyadic satisfaction sebesar 20.34, dyadic cohesion sebesar 13.16 dan affectional expression sebesar 8.21.
ISSN:2085-2223
2597-7008