Pengembangan, Uji Validitas dan Reliabilitas Tes Diagnostik Five-Tier untuk Materi Getaran Harmonis Sederhana beserta Hasil Uji Coba
Pada pembelajaran Fisika, banyak ditemukan siswa yang mengalami miskonsepsi, sebagai misal pada konsep Getaran Harmonis Sederhana (GHS). Miskonsepsi tersebut harus segera diidentifikasi menggunakan tes diagnostik, salah satunya berformat five-tier. Makalah ini melaporkan hasil pengembangan instrumen...
Main Authors: | , |
---|---|
Format: | Article |
Language: | English |
Published: |
University of Bengkulu
2021-01-01
|
Series: | Pendipa |
Online Access: | https://ejournal.unib.ac.id/index.php/pendipa/article/view/14099 |
Summary: | Pada pembelajaran Fisika, banyak ditemukan siswa yang mengalami miskonsepsi, sebagai misal pada konsep Getaran Harmonis Sederhana (GHS). Miskonsepsi tersebut harus segera diidentifikasi menggunakan tes diagnostik, salah satunya berformat five-tier. Makalah ini melaporkan hasil pengembangan instrumen tes diagnostik five-tier untuk materi GHS, hasil uji validitas, reliabilitas dan uji coba terbatasnya kepada sejumlah siswa, mengingat instrumen semacam itu belum tersedia. Untuk itu metode research & development diadopsi. Diperoleh 16 butir soal yang siap diuji cobakan. Uji validitas meliputi validitas internal dan eksternal. Validitas internal dilakukan oleh dua orang Dosen Fisika UNESA yang ditunjuk. Validitas eksternal meliputi validitas isi dan konstruk. Validitas isi ditentukan berdasarkan % false positive (FP) dan false negative (FN) yang harus <10%. Validitas konstruk ditentukan berdasarkan korelasi Pearson Product Moment (rxy). Sedangkan reliabilitas ditentukan berdasarkan koefisien Alpha Cronbach (r11) dengan rteori= 0,413 (taraf signifikansi 5 %). Diperoleh FP=0,6 %, FN=2,4 %, rxy= 0,659 dan r11=0,869 sehingga instrumen tersebut valid dan reliabel. Uji coba terbatas menunjukkan bahwa semua siswa uji mengalami lack of knowledge terhadap konsep GHS. Temuan ini sekaligus mengkonfirmasi bahwa Fisika adalah pelajaran yang sulit bagi siswa. |
---|---|
ISSN: | 2086-9363 2622-9307 |